Puluhan Siswa TK di Jepara Diajak Jadi Pelopor Tertib Lalu Lintas

infojateng.id - 9 Oktober 2025
Puluhan Siswa TK di Jepara Diajak Jadi Pelopor Tertib Lalu Lintas
Kanit Kamsel Satlantas Polres Jepara, Ipda Hariyono memberikan edukasi bahaya Lalu Lntas kepada anak-anak TK di Mapolres setempat, Rabu (8/10/2025). - (infojateng.id)
|
Editor

Jepara, Infojateng.id – Polres Jepara melalui Satuan Lalu Lintas (Satlantas) menggelar kegiatan sosialisasi kepada puluhan siswa Taman kanak-kanak (TK) Ester Bangsri dan Pelita Hari Jerukwangi di Mapolres setempat, Rabu (8/10/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program Polisi Sahabat Anak (Polsanak), yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran sejak dini tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas.

Sosialisasi ini melibatkan sejumlah personel Satlantas Polres Jepara yang memberikan penjelasan mengenai aturan-aturan berlalu lintas aman dan benar, khususnya bagi pelajar.

Selain itu, kegiatan ini juga diisi dengan edukasi tentang pentingnya mengenakan helm saat berkendara sepeda motor, menggunakan sabuk pengaman, serta mematuhi rambu-rambu lalu lintas.

Kapolres Jepara AKBP Erick Budi Santoso melalui Kasihumas AKP Dwi Prayitna mengatakan, bahwa sosialisasi ini bertujuan untuk menanamkan kebiasaan berlalu lintas yang baik sejak usia dini.

“Melalui program Polsanak, kami ingin mengedukasi anak-anak tentang pentingnya keselamatan di jalan raya, baik sebagai pejalan kaki, pengendara sepeda, maupun penumpang kendaraan,” ujar AKP Dwi.

Dengan edukasi yang tepat, kata dia, pihaknya berharap mereka dapat menjadi pelopor keselamatan lalu lintas di masa depan.

Dalam sosialisasi ini, Satlantas Polres Jepara juga menggunakan berbagai media edukatif yang menarik untuk anak-anak agar mereka lebih mudah memahami pesan keselamatan berlalu lintas.

“Kami ingin menjadikan kegiatan ini menyenangkan, sehingga anak-anak dapat belajar dengan cara yang tidak membosankan,” ujarnya.

Para personel Satlantas Polres Jepara memberikan kesempatan bagi para siswa untuk bertanya dan berdialog langsung mengenai berbagai hal terkait keselamatan di jalan.

Program Polsanak menjadi langkah konkret untuk menjangkau generasi muda sejak dini, agar mereka tumbuh menjadi pengendara yang disiplin dan bertanggung jawab.

Dengan adanya sosialisasi ini, Polres Jepara berharap dapat terus memberikan edukasi keselamatan lalu lintas yang lebih luas dan menyeluruh kepada seluruh lapisan masyarakat, dimulai dari anak-anak, untuk menciptakan lingkungan yang lebih aman dan tertib. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

DPC PA GMNI Kudus Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir

DPC PA GMNI Kudus Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Terima Bisyarah dari Wagub Gus Yasin, Wafiq Salma: Tahfidz di Jateng Kini Diapresiasi

Terima Bisyarah dari Wagub Gus Yasin, Wafiq Salma: Tahfidz di Jateng Kini Diapresiasi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Pati KORPRI Fun Run 5K, Berlari Sambil Berdonasi

Pati KORPRI Fun Run 5K, Berlari Sambil Berdonasi

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Pati Perkuat Manajemen Talenta ASN di Tengah Masa Transisi Kepemimpinan

Pati Perkuat Manajemen Talenta ASN di Tengah Masa Transisi Kepemimpinan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Cegah Banjir, Wagub Taj Yasin Minta Masyarakat Perbanyak Biopori

Cegah Banjir, Wagub Taj Yasin Minta Masyarakat Perbanyak Biopori

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Kisah Kaliwedi Sragen: Dari Desa Tertinggal Menuju Desa Mandiri

Kisah Kaliwedi Sragen: Dari Desa Tertinggal Menuju Desa Mandiri

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Potensi Desa
JMQH Diminta Perkuat Pembinaan Perempuan Penghafal Al-Qur’an

JMQH Diminta Perkuat Pembinaan Perempuan Penghafal Al-Qur’an

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Desa Mandiri di Jateng Melonjak hingga 2.208

Desa Mandiri di Jateng Melonjak hingga 2.208

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Potensi Desa
Terinspirasi Kunjungan Edukasi, Ihsan Ungkap Cita-Cita Jadi Polisi

Terinspirasi Kunjungan Edukasi, Ihsan Ungkap Cita-Cita Jadi Polisi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Persijap Jepara Tekuk PSM Makassar 2-0, Akhiri Puasa Kemenangan

Persijap Jepara Tekuk PSM Makassar 2-0, Akhiri Puasa Kemenangan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Lebih Dekat dengan Masyarakat, RS Mitra Bangsa Gelar Pemeriksaan Gratis di Desa Lahar

Lebih Dekat dengan Masyarakat, RS Mitra Bangsa Gelar Pemeriksaan Gratis di Desa Lahar

Info Jateng   Kesehatan
Strategi Pemprov Jateng Jaga Sawah Demi Swasembada Pangan 2026

Strategi Pemprov Jateng Jaga Sawah Demi Swasembada Pangan 2026

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
BRI Super League 2025/2026: Thomas Trucha Optimis Curi Poin di Kandang Persijap

BRI Super League 2025/2026: Thomas Trucha Optimis Curi Poin di Kandang Persijap

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Hadapi PSM Makassar, Persijap Turunkan Sejumlah Pemain Baru

Hadapi PSM Makassar, Persijap Turunkan Sejumlah Pemain Baru

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
DWP Jepara Launching Komunitas Donor Darah DWP PEDULI

DWP Jepara Launching Komunitas Donor Darah DWP PEDULI

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Apresiasi Nasabah, Bank Jateng Jepara Serahkan Hadiah Tabungan Miliaran Rupiah

Apresiasi Nasabah, Bank Jateng Jepara Serahkan Hadiah Tabungan Miliaran Rupiah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Zulhas Tegaskan Optimalisasi TPST RDF Cilacap untuk Atasi Persoalan Sampah

Zulhas Tegaskan Optimalisasi TPST RDF Cilacap untuk Atasi Persoalan Sampah

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Menko Pangan Berdialog dan Berikan Motivasi Siswa di Cilacap

Menko Pangan Berdialog dan Berikan Motivasi Siswa di Cilacap

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Pendidikan
Kakorlantas Tinjau Tol Yogyakarta–Bawen, Targetkan Bisa Dipakai Saat Mudik Lebaran 2026

Kakorlantas Tinjau Tol Yogyakarta–Bawen, Targetkan Bisa Dipakai Saat Mudik Lebaran 2026

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Abrasi Pantai Sarang Dipastikan Ditangani pada 2026

Abrasi Pantai Sarang Dipastikan Ditangani pada 2026

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Close Ads X