Pemkab Cilacap Tetapkan Tanggap Darurat Bencana Longsor Majenang

infojateng.id - 15 November 2025
Pemkab Cilacap Tetapkan Tanggap Darurat Bencana Longsor Majenang
Pemkab Cilacap menetapkan status tanggap darurat atas bencana longsor yang melanda Dusun Cibuyut dan Dusun Tarukahan pada Kamis (13/11/2025) malam. Dok. Diskominfo Cilacap - (infojateng.id)
|
Editor

Cilacap, infojateng.id – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menegaskan bahwa seluruh elemen bangsa bergerak terpadu dalam menangani keadaan darurat akibat tanah longsor di Desa Cibeunying, Kecamatan Majenang, Kabupaten Cilacap.

Komitmen itu tampak ketika Deputi Bidang Penanganan Darurat BNPB, Mayjen TNI Budi Irawan, meninjau langsung lokasi terdampak, Jumat (14/11/2025).

Budi menyampaikan, bahwa Presiden Prabowo Subianto turut belasungkawa atas musibah tersebut dan meminta BNPB segera hadir membantu percepatan penanganan hingga masa tanggap darurat berakhir.

Instruksi ini disampaikan kembali oleh Budi dalam rapat koordinasi bersama jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cilacap pada Jumat malam.

Dia juga menyampaikan apresiasi kepada Pemkab Cilacap yang dinilai tanggap dalam merespons bencana.

Menurut Budi, langkah cepat pemda dalam melakukan penanganan awal menunjukkan komitmen untuk meminimalkan dampak longsor serta mempercepat pemulihan wilayah.

Pemkab Cilacap sendiri telah menetapkan status tanggap darurat atas bencana longsor yang melanda Dusun Cibuyut dan Dusun Tarukahan pada Kamis (13/11/2025) malam.

Longsor yang terjadi sekira pukul 19.30 WIB itu, menyebabkan penurunan tanah dan retakan sepanjang 25 meter.

Akibatnya sejumlah rumah warga rusak berat, menimbulkan korban jiwa, luka-luka, serta kerugian material.

Bupati Cilacap Syamsul Auliya Rachman menyampaikan, bahwa Pemkab bergerak cepat melakukan asesmen serta penanganan di lokasi.

“Kita bersama-sama melakukan asesmen terkait apa saja yang terjadi dan dibutuhkan di setiap sektor. Tim juga sudah melapor kepada gubernur dan langsung bergerak melakukan pemetaan kebutuhan serta pembagian personel,” ujar Syamsul.

Menurutnya, Pemkab mengerahkan personel dari berbagai instansi untuk mempercepat pencarian korban dan pemulihan kondisi.

Pembagian tugas dilakukan sebelum apel pagi dengan fokus pada dua sektor terdampak paling parah. Ia menyebut terdapat sekitar 20 warga yang masih dalam pencarian.

Sejumlah peralatan, termasuk alat berat dan pompa alkon, telah ditempatkan di lokasi. Satu unit alat dari Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) telah tiba dan penambahan armada akan dilakukan sesuai kebutuhan.

“Kami optimalkan seluruh kekuatan yang ada untuk percepatan pencarian. Yang penting seluruh kebutuhan di sektor A dan B bisa langsung ditangani,” kata bupati.

Di sisi lain, Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Cilacap diminta menyiapkan dapur umum dan dukungan logistik bagi warga terdampak.

BPBD Cilacap juga ditugaskan memetakan kebutuhan mendesak agar bantuan dapat segera disalurkan.

Bupati juga mengajak masyarakat Kabupaten Cilacap untuk turut mendoakan kelancaran proses pencarian.

“Semoga ada keajaiban, dan korban yang belum ditemukan bisa segera kita temukan dalam keadaan selamat,” ujarnya. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Terima Bisyarah dari Wagub Gus Yasin, Wafiq Salma: Tahfidz di Jateng Kini Diapresiasi

Terima Bisyarah dari Wagub Gus Yasin, Wafiq Salma: Tahfidz di Jateng Kini Diapresiasi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Pati KORPRI Fun Run 5K, Berlari Sambil Berdonasi

Pati KORPRI Fun Run 5K, Berlari Sambil Berdonasi

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Pati Perkuat Manajemen Talenta ASN di Tengah Masa Transisi Kepemimpinan

Pati Perkuat Manajemen Talenta ASN di Tengah Masa Transisi Kepemimpinan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Cegah Banjir, Wagub Taj Yasin Minta Masyarakat Perbanyak Biopori

Cegah Banjir, Wagub Taj Yasin Minta Masyarakat Perbanyak Biopori

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Kisah Kaliwedi Sragen: Dari Desa Tertinggal Menuju Desa Mandiri

Kisah Kaliwedi Sragen: Dari Desa Tertinggal Menuju Desa Mandiri

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Potensi Desa
JMQH Diminta Perkuat Pembinaan Perempuan Penghafal Al-Qur’an

JMQH Diminta Perkuat Pembinaan Perempuan Penghafal Al-Qur’an

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Desa Mandiri di Jateng Melonjak hingga 2.208

Desa Mandiri di Jateng Melonjak hingga 2.208

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Potensi Desa
Terinspirasi Kunjungan Edukasi, Ihsan Ungkap Cita-Cita Jadi Polisi

Terinspirasi Kunjungan Edukasi, Ihsan Ungkap Cita-Cita Jadi Polisi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Persijap Jepara Tekuk PSM Makassar 2-0, Akhiri Puasa Kemenangan

Persijap Jepara Tekuk PSM Makassar 2-0, Akhiri Puasa Kemenangan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Lebih Dekat dengan Masyarakat, RS Mitra Bangsa Gelar Pemeriksaan Gratis di Desa Lahar

Lebih Dekat dengan Masyarakat, RS Mitra Bangsa Gelar Pemeriksaan Gratis di Desa Lahar

Info Jateng   Kesehatan
Strategi Pemprov Jateng Jaga Sawah Demi Swasembada Pangan 2026

Strategi Pemprov Jateng Jaga Sawah Demi Swasembada Pangan 2026

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
BRI Super League 2025/2026: Thomas Trucha Optimis Curi Poin di Kandang Persijap

BRI Super League 2025/2026: Thomas Trucha Optimis Curi Poin di Kandang Persijap

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Hadapi PSM Makassar, Persijap Turunkan Sejumlah Pemain Baru

Hadapi PSM Makassar, Persijap Turunkan Sejumlah Pemain Baru

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
DWP Jepara Launching Komunitas Donor Darah DWP PEDULI

DWP Jepara Launching Komunitas Donor Darah DWP PEDULI

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Apresiasi Nasabah, Bank Jateng Jepara Serahkan Hadiah Tabungan Miliaran Rupiah

Apresiasi Nasabah, Bank Jateng Jepara Serahkan Hadiah Tabungan Miliaran Rupiah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Zulhas Tegaskan Optimalisasi TPST RDF Cilacap untuk Atasi Persoalan Sampah

Zulhas Tegaskan Optimalisasi TPST RDF Cilacap untuk Atasi Persoalan Sampah

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Menko Pangan Berdialog dan Berikan Motivasi Siswa di Cilacap

Menko Pangan Berdialog dan Berikan Motivasi Siswa di Cilacap

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Pendidikan
Kakorlantas Tinjau Tol Yogyakarta–Bawen, Targetkan Bisa Dipakai Saat Mudik Lebaran 2026

Kakorlantas Tinjau Tol Yogyakarta–Bawen, Targetkan Bisa Dipakai Saat Mudik Lebaran 2026

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Abrasi Pantai Sarang Dipastikan Ditangani pada 2026

Abrasi Pantai Sarang Dipastikan Ditangani pada 2026

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Longstorage Kalipang Diresmikan, Perkuat Ketahanan Air dan Pangan

Longstorage Kalipang Diresmikan, Perkuat Ketahanan Air dan Pangan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Close Ads X