Liga 4 Jateng: Persebi Boyolali Kembali Takluk dari Persipur

infojateng.id - 15 Januari 2026
Liga 4 Jateng: Persebi Boyolali Kembali Takluk dari Persipur
Pelatih Persebi Boyolali Sri Widadi saat memberikan keterangan pers di hadapan media. Dok. Pemkab Boyolali - ()
|
Editor

Boyolali, infojateng.id – Ambisi Persebi Boyolali untuk membalas dendam terhadap Persipur Purwodadi dalam lanjutan Liga 4 Jawa Tengah berakhir tragis.

Laskar Pandanarang justru dipermalukan tim tamu dengan skor telak 2-5 dalam laga yang digelar di Stadion Kebo Giro Boyolali, Selasa (13/1/2026).

Hasil ini lebih menyakitkan dibanding pertemuan pertama di Stadion Krida Purwodadi, di mana Persebi hanya kalah tipis 2-3.

Persebi sejatinya tampil menjanjikan pada babak pertama. Tuan rumah berhasil memimpin 2-0 lewat aksi Ronan Arya Wibisono pada menit ke-26 dan gol Dwi Iksanto tepat sebelum turun minum (45’).

Namun, situasi berbalik drastis selepas jeda. Memasuki babak kedua, Persipur yang diperkuat lima mantan pemain Persebi tampil agresif.

Petaka dimulai saat eks striker Persebi musim lalu, Noka Bhirawa Putra, mencetak gol cepat pada menit ke-47.

Noka kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-56 dan menyamakan kedudukan menjadi 2-2.

Momentum ini dimanfaatkan penuh oleh Laskar Petir. Hanya berselang dua menit (58’), Wijiatmoko berhasil membawa Persipur berbalik unggul 3-2.

Pesta gol tim tamu ditutup oleh performa gemilang Shofa Selantika yang mencetak brace pada menit ke-70 dan 77, memastikan kemenangan 5-2 untuk Persipur.

Dalam sesi jumpa pers usai laga, pelatih Persebi, Sri Widadi, tidak dapat menyembunyikan kekecewaannya.

Ia mengaku sangat terpukul atas kegagalan timnya mempertahankan keunggulan sekaligus kegagalan menuntaskan misi balas dendam di kandang sendiri.

“Ya, saat turun minum di ruang ganti, kami dari tim Pelatih sudah mewanti-wanti agar tetap waspada dan disiplin denganpara pemain Persipur, terutama strikernya Noka. Nampaknya para pemain bertahan Persebi, lengah dan sedikit kurang tenang dan hal itu mampu dimanfaatkan dengan baik Persipur untuk mencetak gol,” ujar Dadi, sapaan akrabnya.

Kekalahan di kandang juga menjadi evaluasi besar terutama untuk menghadapi dua laga away terakhir melawan Mahesa Jenar dan Bhayangkara Muda FC pada laga ke 5 dan 6.

“Ya, jeda waktu ini tetap kami manfaatkan untuk evaluasi mempelajari beberapa kelemahan agar di laga terakhir dua away Persebi bisa meraih point penuh guna menjaga peluang lolos sebagai runner up grup C,” ujarnya.

Di satu sisi pelatih Persipur, Wahyu Teguh Wibowo mengaku bersyukur, target kemenangan atas Persebi kembali dapat tercapai.

“Alhamdulilah, kami kembali meraih kemenangan. Meski kami sempat tertinggal dua gol. Namun kami melakukan evaluasi cepat di saat jeda, dan hasilnya mampu “come back” serta membalikkan keadaan,” kata Wahyu. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

SOTK Baru Diberlakukan, Sejumlah Dinas Digabung untuk Percepat Program Pembangunan

SOTK Baru Diberlakukan, Sejumlah Dinas Digabung untuk Percepat Program Pembangunan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Gubernur Luthfi Tegaskan Sistem Merit di Jateng: Titip Jabatan Saya Coret!

Gubernur Luthfi Tegaskan Sistem Merit di Jateng: Titip Jabatan Saya Coret!

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Pemkab Pati Hibahkan 5,2 Hektare Tanah untuk BULOG, Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Pemkab Pati Hibahkan 5,2 Hektare Tanah untuk BULOG, Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Bulog Salurkan Bantuan Banjir, Stok Beras Dipastikan Aman

Bulog Salurkan Bantuan Banjir, Stok Beras Dipastikan Aman

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Sah! Tak Ada Lagi Desa Sangat Tertinggal di Masa Kepemimpinan Gubernur  Luthfi

Sah! Tak Ada Lagi Desa Sangat Tertinggal di Masa Kepemimpinan Gubernur  Luthfi

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Gubernur Ahmad Luthfi Sulap Desa Mandiri dan UMKM Ekspor

Gubernur Ahmad Luthfi Sulap Desa Mandiri dan UMKM Ekspor

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Pemkab Rembang Perkuat Sarpras dan Alsintan Sepanjang 2025

Pemkab Rembang Perkuat Sarpras dan Alsintan Sepanjang 2025

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Program Jaga Desa Perkuat Pemdes Kelola Dana Desa

Program Jaga Desa Perkuat Pemdes Kelola Dana Desa

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Puluhan Desa dan Kelurahan se-Indonesia Terima Penghargaan, Berikut Daftarnya

Puluhan Desa dan Kelurahan se-Indonesia Terima Penghargaan, Berikut Daftarnya

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Drama Adu Pinalti Bawa Desa Karanggondang Jepara Juarai Liga Desa

Drama Adu Pinalti Bawa Desa Karanggondang Jepara Juarai Liga Desa

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Olahraga
Wagub Jateng Sambut Investasi Air Minum Asal China di Boyolali, Segini Nilainya

Wagub Jateng Sambut Investasi Air Minum Asal China di Boyolali, Segini Nilainya

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Investasi
Kapolsek Sukolilo Pimpin Kerja Bakti di Gadudero, Antisipasi Luapan Sungai Juwana

Kapolsek Sukolilo Pimpin Kerja Bakti di Gadudero, Antisipasi Luapan Sungai Juwana

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Aksi Heroik Kabid Humas Polda Jateng, Dorong Mobil Mogok di Lintasan Kereta Api

Aksi Heroik Kabid Humas Polda Jateng, Dorong Mobil Mogok di Lintasan Kereta Api

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Ahmad Luthfi Perluas Rumah Restorative Justice untuk Cegah Korupsi Dana Desa

Ahmad Luthfi Perluas Rumah Restorative Justice untuk Cegah Korupsi Dana Desa

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Dekranasda Miliki Peran Strategis Dorong Pertumbuhan Ekonomi

Dekranasda Miliki Peran Strategis Dorong Pertumbuhan Ekonomi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Mahasiswa KKN UPGRIS Perkuat Mitigasi Bencana

Mahasiswa KKN UPGRIS Perkuat Mitigasi Bencana

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Liga 4 Jateng: Persebi Boyolali Kembali Takluk dari Persipur

Liga 4 Jateng: Persebi Boyolali Kembali Takluk dari Persipur

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Olahraga
Penyuluh Pertanian Swadaya Sukoharjo Didorong Mampu Berperan Ganda

Penyuluh Pertanian Swadaya Sukoharjo Didorong Mampu Berperan Ganda

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Pemkab Demak Sediakan Charger Gratis bagi Penerima Bantuan Becak Listrik

Pemkab Demak Sediakan Charger Gratis bagi Penerima Bantuan Becak Listrik

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
100 Marbot di Brebes Jalani Cek Kesehatan Gratis

100 Marbot di Brebes Jalani Cek Kesehatan Gratis

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Kesehatan
Close Ads X