Jepara, infojateng.id – Wakil Bupati Jepara, Muhammad Ibnu Hajar, secara resmi membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Pembahasan Program Kerja Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Jepara Tahun 2026 di Pendapa R.A. Kartini setempat, Selasa (20/1/2026).
Dalam sambutannya, Ibnu Hajar tersebut menekankan pentingnya sinergi antara TP PKK dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jepara.
Ia mengajak seluruh kader PKK untuk terus berkolaborasi aktif dalam mendukung visi pembangunan daerah.
“Kami mengajak TP PKK untuk terus berkolaborasi dengan Pemkab demi mewujudkan Jepara yang MULUS (Makmur, Unggul, Lestari, dan Religius). Tagline ini merupakan komitmen kita bersama untuk masa depan Jepara,” ujarnya.
Meskipun menyadari adanya tantangan dari sisi fiskal, ia memberikan apresiasi dan motivasi kepada para kader agar tetap semangat dalam menjalankan pengabdian kepada masyarakat.
“Walaupun dengan keterbatasan anggaran yang ada, saya berharap PKK bisa terus jaya, mandiri, dan turut serta secara nyata dalam memajukan kesejahteraan masyarakat di Jepara,” tambahnya.
Rakor Tim Penggerak PKK Jepara berlangsung intensif melalui pembagian sesi pembahasan program kerja yang terfokus.
Pembagian ini untuk memastikan efektivitas koordinasi teknis, pembahasan program dilakukan secara mendalam dengan membagi peserta ke dalam tujuh kelompok kerja (Ketua, Sekretaris, Bendahara dan Pokja I hingga IV) yang tersebar di tujuh lokasi strategis, meliputi Guest House, Ruang Rapat MPP, Gedung GOW, Pendapa 2, Teras Kantor PKK, Teras Rumah Sekda, dan Pendapa R.A. Kartini.
Ketua TP PKK Kabupaten Jepara, Laila Saidah Witiarso Utomo, hadir langsung memimpin jalannya rakor serta memberikan penekanan agar seluruh hasil pembahasan program segera disosialisasikan hingga ke tingkat desa.
Kegiatan ini ditutup dengan sesi foto bersama sebagai bentuk komitmen kolektif seluruh pengurus untuk menyukseskan program kerja tahun 2026 demi kemajuan Bumi Kartini. (eko/redaksi)