Sekda Berharap Grand Maerakaca Auto Show 2023 Dorong Ekonomi Jateng

infojateng.id - 2 Juli 2023
Sekda Berharap Grand Maerakaca Auto Show 2023 Dorong Ekonomi Jateng
Sekda Jateng Sumarno pada acara pembukaan GAS 2023 di Balai Sindoro Kompleks PRPP Semarang, Jumat (30/6/2023). (Foto: Humas Jateng) - (infojateng.id)
|
Editor

Semarang, infojateng.id –  Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah kembali menyelenggarakan pameran otomotif bertajuk “Grand Maerakaca Auto Show 2 Road to GIIAS 2023”.

Kegiatan yang diinisiasi Badan Pengelola Pendapatan Daerah (Bapenda) Jawa Tengah itu, diharapkan dapat berkontribusi terhadap perputaran dan pertumbuhan ekonomi di Jawa Tengah.

Puluhan produsen peserta turut meriahkan kegiatan yang diselenggarakan di Balai Sindoro Kompleks Pusat Rekreasi dan Pameran Pembangunan (PRPP) Semarang, mulai 30 Juni-16 Juli 2023.

Tercatat sebanyak 20 dealer ternama berpartisipasi dalam Grand Auto Show (GAS). Yakni Toyota, Hino, Yamaha, Suzuki, Honda, Viar, Vespa, Mercedes Benz, Mitsubishi, dan Nissan.

Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah, Sumarno mengatakan, pendapatan asli daerah (PAD) Provinsi Jawa Tengah, sekitar 80 persennya ditopang dari sektor penerimaan pajak kendaraan bermotor.

Sehingga, kata dia, dengan adanya GAS 2023, diharapkan penjualan kendaraan bermotor semakin meningkat, dan pertumbuhan ekonomi kian menggeliat.

“Melalui event ini mudah-mudahan penjualan kendaraan bermotor di Jateng bisa meningkat, pertumbuhan dan kondisi perekonomian juga menggeliat. Semoga kegiatan ini salah satu bisa menopang pendapatan asli daerah Provinsi Jawa Tengah,” kata Sumarno, di sela pembukaan GAS 2023, Jumat (30/6/2023) .

Ia menambahkan, selain menopang PAD Jateng, tidak kalah penting adalah pameran kendaraan bermotor tersebut merupakan bagian dari upaya meningkatkan perputaran ekonomi serta berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi di Jateng.

Menurutnya, kegiatan pameran otomotif dengan melibatkan berbagai produsen kendaraan bermotor akan lebih menimbulkan multiplier effect.

“Sehingga berdampak pada peningkatan perekonomian, kesejahteraan, serta penanggulangan angka pengangguran. Inilah yang kita harapkan ke depannya,” harapnya.

Sekda mengatakan, antusiasme peserta GAS 2023 semakin tinggi. Hal itu terlihat dari jumlah dealer yang berpartisipasi, lebih banyak dibanding tahun sebelumnya.

“Perhelatan GAS 2023 juga merupakan bagian dari GIIAS 2023 yang akan diselenggarakan pada Oktober mendatang,” terangnya.

Berdasarkan pengalaman sebelumnya, dalam waktu lima hari, transaksi GIIAS 2022 menembus sekitar Rp3,4 miliar.

“Artinya pasar di Jateng masih sangat terbuka. Mudah-mudahan di event ini penjualannya meningkat, GIIAS juga meningkat, sehingga kontribusi terhadap pajak daerah Jateng juga meningkat,” tandasnya.

Pelaksana Tugas Kepala Bapenda Jateng Eddy Sulistiyo Bramiyanto menjelaskan, GAS 2023 adalah event yang dikolaborasi dengan Jateng Fair 2023.

Selain itu, lanjut Eddy, GAS 2023 merupakan wujud keinginan Pemprov Jateng bersama instansi terkait lain, dalam rangka meningkatkan PAD melalui pajak kendaraan bermotor, termasuk Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB).

“Matur nuwun supporting dari Bank Jateng dan para dealer. Ada 20 peserta dealer dengan tampilan mobil-mobil terbaru ini, akan memberikan nuansa lebih untuk Jateng Fair 2023,” tutup Eddy.  (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

BPI Salurkan Bantuan Logistik Korban Banjir dan Longsor

BPI Salurkan Bantuan Logistik Korban Banjir dan Longsor

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Kabar Gembira! Biaya Pelunasan Ibadah Haji Turun Rp25,5 Juta 

Kabar Gembira! Biaya Pelunasan Ibadah Haji Turun Rp25,5 Juta 

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Info Nasional
Korban Hanyut Ditemukan Meninggal di Perairan Demak, Operasi SAR Resmi Ditutup

Korban Hanyut Ditemukan Meninggal di Perairan Demak, Operasi SAR Resmi Ditutup

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Tinjau Longsor, Wabup Batang Imbau Warga Waspada Longsor Susulan

Tinjau Longsor, Wabup Batang Imbau Warga Waspada Longsor Susulan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Bupati Jepara Terima Kunjungan Komisi D DPRD Jawa Tengah

Bupati Jepara Terima Kunjungan Komisi D DPRD Jawa Tengah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Bupati Jepara dan Perangkat Daerah Tandatangani Perjanjian Kinerja Tahun 2026

Bupati Jepara dan Perangkat Daerah Tandatangani Perjanjian Kinerja Tahun 2026

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Komeng dan DPD RI Kagum Gebrakan Jateng dalam Pertanian dan Ketahanan Pangan

Komeng dan DPD RI Kagum Gebrakan Jateng dalam Pertanian dan Ketahanan Pangan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Wapres Gibran dan Wagub Jateng Bangun Keakraban dengan Mahasiswa UKSW

Wapres Gibran dan Wagub Jateng Bangun Keakraban dengan Mahasiswa UKSW

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Trans Jateng Rute Magelang-Temanggung Segera Mengaspal

Trans Jateng Rute Magelang-Temanggung Segera Mengaspal

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
RS KSH Group Rayakan 20 Tahun dengan Lokakarya Manajemen dan Inovasi Smart Hospital Berbasis AI

RS KSH Group Rayakan 20 Tahun dengan Lokakarya Manajemen dan Inovasi Smart Hospital Berbasis AI

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Kesehatan
Persijap Jepara Banjir Bintang Terbaik ISL

Persijap Jepara Banjir Bintang Terbaik ISL

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Lestarikan Budaya Lewat Tari dan Wayang “Gema Rimba Segara”

Lestarikan Budaya Lewat Tari dan Wayang “Gema Rimba Segara”

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Seni & Budaya
Liga 4 Jateng: Persibat Batang Menang Tekuk PSD Demak 1-0

Liga 4 Jateng: Persibat Batang Menang Tekuk PSD Demak 1-0

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Olahraga
PWNU Jateng Akan Gelar Apel Kemanusiaan di Batang

PWNU Jateng Akan Gelar Apel Kemanusiaan di Batang

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Drama Tari Gema Rimba Sampaikan Pesan Alam

Drama Tari Gema Rimba Sampaikan Pesan Alam

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Seni & Budaya
Pemkab Pemalang Jamin Kebutuhan Pangan Korban Banjir Bandang di Pulosari

Pemkab Pemalang Jamin Kebutuhan Pangan Korban Banjir Bandang di Pulosari

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Meriah, Karnaval dan Kirab Gunungan Hasil Bumi Warnai HUT Ke-451 Pemalang

Meriah, Karnaval dan Kirab Gunungan Hasil Bumi Warnai HUT Ke-451 Pemalang

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Tinjau Banjir Bandang Pemalang, Taj Yasin Minta Pemerintah Pusat Perkuat Hutan Lindung

Tinjau Banjir Bandang Pemalang, Taj Yasin Minta Pemerintah Pusat Perkuat Hutan Lindung

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Lolos Porprov, 9 Atlet Renang Jepara Terima Bonus

Lolos Porprov, 9 Atlet Renang Jepara Terima Bonus

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Bulog Kanwil Jateng Targetkan Serap Gabah Petani 4 Juta Ton Setahun

Bulog Kanwil Jateng Targetkan Serap Gabah Petani 4 Juta Ton Setahun

Info Jateng
Close Ads X