300 Badan Publik di Jateng Ikuti Uji Keterbukaan Informasi

infojateng.id - 21 November 2024
300 Badan Publik di Jateng Ikuti Uji Keterbukaan Informasi
Presentasi uji publik, pada Monev Keterbukaan Badan Publik 2024 yang berlangsung di Kompleks BPSDMD Jateng, Rabu (20/11/2024). Dok. Diskominfo Jateng - (infojateng.id)
|
Editor

Semarang, Infojateng.id – Sebanyak 300 badan publik di lingkup Provinsi Jawa Tengah mengikuti presentasi uji publik, pada Monev Keterbukaan Badan Publik 2024, Rabu (20/11/2024).

Melalui ajang ini, badan publik diharap kian informatif dalam melayani masyarakat.

Ajang yang berlangsung di Kompleks BPSDMD Jateng dibuka Pelaksana Tugas Asisten Administrasi Sekda Jawa Tengah Slamet AK.

Menurutnya, keterbukaan informasi adalah syarat utama menuju penyelenggaraan pemerintahan yang baik.

“Ajang ini akan mengingatkan, mendorong teman-teman badan publik, untuk senantiasa terbuka, transparan, dan itu adalah bagian dari paket akuntabilitas,” ujar Slamet, mewakili Sekda Jateng Sumarno.

Di sisi lain, imbuh Slamet, pemberian informasi kepada masyarakat juga dibatasi oleh peraturan.

Dengan kata lain, sebuah informasi publik memiliki prinsip Maximum Access Limited Exemption atau MALE, yang artinya membuka akses seluas-luasnya terhadap informasi publik, dengan pengecualian yang ketat dan terbatas.

Karenanya, Slamet meminta pejabat publik memahami betul peraturan. Sementara, masyarakat atau pengguna informasi, juga memahami hal tersebut.

Ketua Komisi Informasi Publik (KIP) Jateng, Indra Ashoka Mahendrayana mengatakan, uji publik 2024 terbilang istimewa.

Pasalnya, jumlah badan publik yang ikut serta meningkat. Pada 2023, pesertanya sebanyak 250 badan publik, dan 2024 ini ada sebanyak 300 badan publik yang mengikuti monitoring dan evaluasi.

Menurut Indra, presentasi uji publik akan dilakukan dalam dua hari. Pada kegiatan itu, juga dibentuk tim panelis yang terdiri dari lintas sektor. Mulai dari insan pers, ahli kesehatan, ahli masyarakat, hingga praktisi teknologi informasi.

“Yang kami nilai adalah bagaimana komitmen anggaran, inovasi, dan bagaimana tingkat pelayanan terhadap permohonan informasi di badan publik,” paparnya.

Secara umum, Indra menilai, kinerja badan publik di Pemprov Jateng sangat baik. Hal itu diindikasikan dengan penghargaan provinsi informatif sebanyak enam kali berurutan.

“Kalau tahun ini bisa mempertahankan informatif, akan menjadi yang ketujuh kali berturut-turut. Faktornya dipengaruhi oleh komitmen kinerja bersama, yang dilakukan oleh teman-teman PPID di Jawa Tengah,” pungkas Indra. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Baznas RI dan Jateng Perkuat Dukungan Bantuan Korban Banjir

Baznas RI dan Jateng Perkuat Dukungan Bantuan Korban Banjir

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Dorong Penanganan Bencana Lebih Cepat dan Terukur

Dorong Penanganan Bencana Lebih Cepat dan Terukur

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Optimal Hadapi UTBK-SNBT, IMP Unnes Hadirkan Si Semar 2026

Optimal Hadapi UTBK-SNBT, IMP Unnes Hadirkan Si Semar 2026

Info Jateng   Pendidikan
Revitalisasi Jembatan Kawasan Perbatasan Jepara dan Demak Jadi Prioritas

Revitalisasi Jembatan Kawasan Perbatasan Jepara dan Demak Jadi Prioritas

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Dua Hari, Sekda Jateng Kawal Langsung Pencarian Pendaki Hilang di Bukit Mongkrang

Dua Hari, Sekda Jateng Kawal Langsung Pencarian Pendaki Hilang di Bukit Mongkrang

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Tim Dokkes Polres Purbalingga Periksa Kesehatan Warga Terdampak Bencana Door to Door

Tim Dokkes Polres Purbalingga Periksa Kesehatan Warga Terdampak Bencana Door to Door

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Kesehatan
Peringati HGN, SPPG Karangasem Selatan Terapkan Varian Menu Berkecukupan Gizi

Peringati HGN, SPPG Karangasem Selatan Terapkan Varian Menu Berkecukupan Gizi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Anak Terdampak Longsor Diminta Tetap Belajar Meski Sekolah Ditutup

Anak Terdampak Longsor Diminta Tetap Belajar Meski Sekolah Ditutup

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Polresta Pati Siapkan Fasilitas Pemeriksaan Saksi untuk Penyidik KPK

Polresta Pati Siapkan Fasilitas Pemeriksaan Saksi untuk Penyidik KPK

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Atlet Para Jateng Sumbang 116 Medali di ASEAN Para Games 13 Thailand

Atlet Para Jateng Sumbang 116 Medali di ASEAN Para Games 13 Thailand

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Olahraga
Bupati Faiz Instruksikan Penanganan Darurat Longsor di Jembatan Kemligi

Bupati Faiz Instruksikan Penanganan Darurat Longsor di Jembatan Kemligi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Bidkum Polda Jateng Sosialisasikan KUHP Baru di Polres Wonogiri

Bidkum Polda Jateng Sosialisasikan KUHP Baru di Polres Wonogiri

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
24 Rumah Terdampak Bencana di Jepara Dapat Bantuan RTLH BTT

24 Rumah Terdampak Bencana di Jepara Dapat Bantuan RTLH BTT

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Empat Pemda di Pantura Komitmen Ubah Masalah Sampah Jadi Sumber Energi

Empat Pemda di Pantura Komitmen Ubah Masalah Sampah Jadi Sumber Energi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Pemprov Jateng akan Tutup Bukit Mongkrang Selama Ramadan 

Pemprov Jateng akan Tutup Bukit Mongkrang Selama Ramadan 

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Pemkab Batang Siapkan Relokasi Warga Terdampak Longsor Pranten

Pemkab Batang Siapkan Relokasi Warga Terdampak Longsor Pranten

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
DLHK Jateng Ungkap Penyebab Utama Banjir dan Longsor di Lereng Gunung Slamet

DLHK Jateng Ungkap Penyebab Utama Banjir dan Longsor di Lereng Gunung Slamet

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
17 KK Terdampak Longsor Cibeunying Mulai Tempati Huntara

17 KK Terdampak Longsor Cibeunying Mulai Tempati Huntara

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Penandatanganan Naskah Kesepakatan Bersama Pengelolaan Sampah

Penandatanganan Naskah Kesepakatan Bersama Pengelolaan Sampah

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Longsor di Lereng Gunung Slamet Dipicu Hujan Ekstrem

Longsor di Lereng Gunung Slamet Dipicu Hujan Ekstrem

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Close Ads X