Memahami Kompleksitas Perempuan dalam Buku

infojateng.id - 23 April 2022
Memahami Kompleksitas Perempuan dalam Buku
Ilustrasi perempuan - (infojateng.id)
Penulis
|
Editor

INFOJATENG.ID – Apa yang terbayang di benakmu ketika mendengar kata “perempuan”? Perempuan bagi saya adalah sosok penuh kompleksitas. Perihal kehidupan sosial, pendidikan, status yang disandang oleh perempuan selalu disinggung, dipertanyakan, dan disalahpahami. Maka tak heran jika perempuan kemudian bergerak dalam meraih haknya untuk bisa hidup sebagaimana seharusnya.

Banyak sekali kisah-kisah tentang perempuan yang diangkat kedalam buku dengan berbagai tujuan. Mulai dari memberikan edukasi, menyuarakan kesetaraan, berbagi pengalaman, dan masih banyak lagi. Dan tiga buku tentang perempuan di bawah ini adalah sekelumit dari banyaknya buku bertema perempuan.

Rahasia Salinem
Buku yang ditulis Briliant Yotenaga dan Wisnu Suryaning Aji adalah fiksi yang didasarkan pada sosok seorang di kehidupan nyata yaitu Salinem. Ia digambarkan sebagai seorang yang bijak dan cerdik. Sepanjang hidupnya Salinem mengabdi dan mengurus keperluan keluarga keraton dengan serangkaian cerita pahit nan kelam dan misteri kehidupan justru baru terkuak setelah sepeninggalnya.

Cerita dibawakan dengan alur maju-mundur, dengan setting waktu pada 1923 hingga 2013 dimana penggalian misteri kehidupan baru dimulai dengan petunjuk kecil. Bagaimana seorang abdi bisa berteman dekat dengan kerabat keraton, juga tentang kesetiaan yang tak pernah luntur meskipun pasang surut kehidupan keraton tak selalu memberikan kebahagiaan. Simak kisah selengkapnya, dan temukan kalimat bijak dari Mbah Nem.

Perempuan
Kompleksitas perempuan dibawakan oleh cendekiawan dalam bidang agama, M. Quraish Shihab, dalam karyanya berjudul “Perempuan” yang terbit pada 2018 lalu.

Buku ini membahas banyak aspek tentang perempuan. Mulai dari karakter, sifat, kebiasaan, kehidupan berumah tangga, hingga peran perempuan dalam kehidupan bermasyarakat. Tentunya dalam koridor pandangan Islam.

Isi buku ini bisa menjadi oase baru dalam memandang kaum perempuan, juga bisa menjadi kamus dasar dalam memahami perempuan.

Cantik Itu Luka
Stempel sebagai perempuan berparas cantik didambakan banyak kaum hawa dan adam. Tapi kesempurnaan wajah itu tak selalu membahagiakan hati pemiliknya.

Karakter Dewi Ayu, sosok berparas elok, menjual kemolekannya. Akan tetapi tak semua orang punya akses terhadapnya. Ia yang mengendalikan aksesnya, termasuk kondisi persyaratan yang harus dipenuhi pelanggannya.

Tak hanya fokus pada satu tokoh Dewi, Eka Kurniawan membawakan kisah yang cukup luas pada satu keluarga yang hidup di kota salah satu provinsi di Indonesia dengan kepelikannya, namun juga ada bumbu humor di tengahnya.(*)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

DPC PA GMNI Kudus Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir

DPC PA GMNI Kudus Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Terima Bisyarah dari Wagub Gus Yasin, Wafiq Salma: Tahfidz di Jateng Kini Diapresiasi

Terima Bisyarah dari Wagub Gus Yasin, Wafiq Salma: Tahfidz di Jateng Kini Diapresiasi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Pati KORPRI Fun Run 5K, Berlari Sambil Berdonasi

Pati KORPRI Fun Run 5K, Berlari Sambil Berdonasi

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Pati Perkuat Manajemen Talenta ASN di Tengah Masa Transisi Kepemimpinan

Pati Perkuat Manajemen Talenta ASN di Tengah Masa Transisi Kepemimpinan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Cegah Banjir, Wagub Taj Yasin Minta Masyarakat Perbanyak Biopori

Cegah Banjir, Wagub Taj Yasin Minta Masyarakat Perbanyak Biopori

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Kisah Kaliwedi Sragen: Dari Desa Tertinggal Menuju Desa Mandiri

Kisah Kaliwedi Sragen: Dari Desa Tertinggal Menuju Desa Mandiri

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Potensi Desa
JMQH Diminta Perkuat Pembinaan Perempuan Penghafal Al-Qur’an

JMQH Diminta Perkuat Pembinaan Perempuan Penghafal Al-Qur’an

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Desa Mandiri di Jateng Melonjak hingga 2.208

Desa Mandiri di Jateng Melonjak hingga 2.208

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Potensi Desa
Terinspirasi Kunjungan Edukasi, Ihsan Ungkap Cita-Cita Jadi Polisi

Terinspirasi Kunjungan Edukasi, Ihsan Ungkap Cita-Cita Jadi Polisi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Persijap Jepara Tekuk PSM Makassar 2-0, Akhiri Puasa Kemenangan

Persijap Jepara Tekuk PSM Makassar 2-0, Akhiri Puasa Kemenangan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Lebih Dekat dengan Masyarakat, RS Mitra Bangsa Gelar Pemeriksaan Gratis di Desa Lahar

Lebih Dekat dengan Masyarakat, RS Mitra Bangsa Gelar Pemeriksaan Gratis di Desa Lahar

Info Jateng   Kesehatan
Strategi Pemprov Jateng Jaga Sawah Demi Swasembada Pangan 2026

Strategi Pemprov Jateng Jaga Sawah Demi Swasembada Pangan 2026

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
BRI Super League 2025/2026: Thomas Trucha Optimis Curi Poin di Kandang Persijap

BRI Super League 2025/2026: Thomas Trucha Optimis Curi Poin di Kandang Persijap

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Hadapi PSM Makassar, Persijap Turunkan Sejumlah Pemain Baru

Hadapi PSM Makassar, Persijap Turunkan Sejumlah Pemain Baru

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
DWP Jepara Launching Komunitas Donor Darah DWP PEDULI

DWP Jepara Launching Komunitas Donor Darah DWP PEDULI

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Apresiasi Nasabah, Bank Jateng Jepara Serahkan Hadiah Tabungan Miliaran Rupiah

Apresiasi Nasabah, Bank Jateng Jepara Serahkan Hadiah Tabungan Miliaran Rupiah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Zulhas Tegaskan Optimalisasi TPST RDF Cilacap untuk Atasi Persoalan Sampah

Zulhas Tegaskan Optimalisasi TPST RDF Cilacap untuk Atasi Persoalan Sampah

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Menko Pangan Berdialog dan Berikan Motivasi Siswa di Cilacap

Menko Pangan Berdialog dan Berikan Motivasi Siswa di Cilacap

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Pendidikan
Kakorlantas Tinjau Tol Yogyakarta–Bawen, Targetkan Bisa Dipakai Saat Mudik Lebaran 2026

Kakorlantas Tinjau Tol Yogyakarta–Bawen, Targetkan Bisa Dipakai Saat Mudik Lebaran 2026

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Abrasi Pantai Sarang Dipastikan Ditangani pada 2026

Abrasi Pantai Sarang Dipastikan Ditangani pada 2026

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Close Ads X