Hadiri YOTNC 2023, Ganjar Bakal Siapkan Program Pendidikan Digital untuk Sekolah

infojateng.id - 16 Juli 2023
Hadiri YOTNC 2023, Ganjar Bakal Siapkan Program Pendidikan Digital untuk Sekolah
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menghadiri acara Young On Top National Conference (YOTNC) 2023 di The Kasablanka Mall Jakarta, Sabtu (15/7/2023). - (infojateng.id)
|
Editor

Jakarta, Infojateng.id –  Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menegaskan pendidikan di Indonesia harus mengakomodasi perkembangan teknologi informasi. Pendidikan digital menjadi program penting yang harus disiapkan saat ini.

Hal itu disampaikan Ganjar di hadapan ribuan anak muda dalam acara Young On Top National Conference (YOTNC) 2023 di The Kasablanka Mall Jakarta, Sabtu (15/7/2023).

Ganjar berkomitmen menyediakan platform, peluang dan dukungan generasi muda pada sektor kemajuan digital saat ini.

“Salah satunya di dunia pendidikan. Saya kira sudah saatnya kita membuat kurikulum khusus untuk pendidikan digital di Indonesia,” ucap Ganjar.

Sebab, lanjut Ganjar, kebutuhan ruang bagi anak-anak muda mengembangkan bakat dan minatnya di dunia digital sangat tinggi. Sementara, fasilitas penunjang masih sangat minim. Sehingga, selama ini, anak-anak mendapatkan ilmu secara otodidak.

Ia membayangkan, jika pendidikan digital digarap serius, maka anak-anak yang ingin menekuni coding, design grafis, fotografi, videografi, konten kreator dan lainnya dapat tersalurkan. Mereka bisa belajar di sekolah yang mendukung bakat dan minatnya.

“Termasuk di universitas. Selama ini Mata Kuliah Dasar Umum (MKDU) yang wajib diambil mahasiswa itu kan hanya pelajaran agama, pendidikan Pancasila, bahasa Indonesia. Sepertinya penting kita tambah pendidikan digital di MKDU,” tegasnya.

Tak hanya pendidikan digital, infrastruktur pendukung juga harus menjadi prioritas. Persebaran akses internet harus diperluas sampai ke lokasi-lokasi pinggiran Indonesia.

“Agar anak muda kita yang di remote area juga bisa maju dan berkembang. Saya yakin, kreativitas dan inovasi mereka juga sangat besar dan harus dioptimalkan,” pungkasnya.

Ide gagasan itu disambut antusias ribuan anak muda yang hadir di sana. Mereka sepakat, bahwa pendidikan digital sangat penting diterapkan di Indonesia.

“Pak Ganjar seru banget, asyik. Dia memahami apa yang generasi seperti kita butuhkan. Seperti pendidikan digital, itu yang kami harapkan. Semoga benar-benar terealisasi,” kata Marsya seorang peserta yang berusia 20 tahun ini.  (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Sekda Jateng Beberkan Jurus Tekan Inflasi pada Kepala Daerah

Sekda Jateng Beberkan Jurus Tekan Inflasi pada Kepala Daerah

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
April 2024 Inflasi Jateng Aman Terkendali, Sekda Sumarno: Kolaborasi Harus Dilakukan

April 2024 Inflasi Jateng Aman Terkendali, Sekda Sumarno: Kolaborasi Harus Dilakukan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Sekda Jepara : Jangan Terkecoh pada Oknum yang Mengaku Bisa Loloskan Jadi PNS

Sekda Jepara : Jangan Terkecoh pada Oknum yang Mengaku Bisa Loloskan Jadi PNS

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Hardiknas 2024, Sumarno : Tingkatkan SDM, Sambut Indonesia Emas 2024

Hardiknas 2024, Sumarno : Tingkatkan SDM, Sambut Indonesia Emas 2024

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pendidikan
Pendaftaran Calon Independen pada Pilkada 2024 Segera Dibuka, Catat Tanggalnya

Pendaftaran Calon Independen pada Pilkada 2024 Segera Dibuka, Catat Tanggalnya

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Politik
Dua Desa dan Satu Kelurahan Terima Bantuan TPS3R, Ini Pesan Pj Bupati Temanggung

Dua Desa dan Satu Kelurahan Terima Bantuan TPS3R, Ini Pesan Pj Bupati Temanggung

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng
Tumbuhkan Kreativitas, Bupati Sragen Lanjutkan Gerakan Merdeka Belajar

Tumbuhkan Kreativitas, Bupati Sragen Lanjutkan Gerakan Merdeka Belajar

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Pendidikan
Langkah Timnas Indonesia Terhenti di 4 Besar AFC Cup U-23

Langkah Timnas Indonesia Terhenti di 4 Besar AFC Cup U-23

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
DPRD Jepara Siap Bergerak Tingkatkan Mutu Pendidikan dan Turunkan ATS

DPRD Jepara Siap Bergerak Tingkatkan Mutu Pendidikan dan Turunkan ATS

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pendidikan
Dikukuhkan, 163 Guru di Jepara Diberi Tugas Tambahan

Dikukuhkan, 163 Guru di Jepara Diberi Tugas Tambahan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pendidikan
4.207 Anak di Jepara Kembali Sekolah, Pj Bupati: Jangan Sampai Ada Nama Baru

4.207 Anak di Jepara Kembali Sekolah, Pj Bupati: Jangan Sampai Ada Nama Baru

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pendidikan
PDIP Sragen Interupsi Nama yang Ditetapkan KPU, Belum Sesuai Kebijakan Parpol

PDIP Sragen Interupsi Nama yang Ditetapkan KPU, Belum Sesuai Kebijakan Parpol

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Laporan Khusus   Politik
KPU Temanggung Perpanjang Pendaftaran PPK di Tiga Kecamatan

KPU Temanggung Perpanjang Pendaftaran PPK di Tiga Kecamatan

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng   Politik
Bidik Warga Lokal Berkompeten Berkarir di KITB, Kemnaker Gencarkan Pelatihan

Bidik Warga Lokal Berkompeten Berkarir di KITB, Kemnaker Gencarkan Pelatihan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Peringati May Day, Pj Bupati Batang Minta Perusahaan Utamakan Pekerja Lokal

Peringati May Day, Pj Bupati Batang Minta Perusahaan Utamakan Pekerja Lokal

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Tak Ada Demo, Hari Buruh di Batang Dirayakan dengan Potong Tumpeng

Tak Ada Demo, Hari Buruh di Batang Dirayakan dengan Potong Tumpeng

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Pendapatan dan Perencanaan Akuntabel Kunci Pembangunan Daerah Optimal

Pendapatan dan Perencanaan Akuntabel Kunci Pembangunan Daerah Optimal

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Peringati May Day 2024, Pj Bupati: Kerja Bersama Wujudkan Pekerja yang Kompeten

Peringati May Day 2024, Pj Bupati: Kerja Bersama Wujudkan Pekerja yang Kompeten

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
BNN Cilacap dan SBI Tes Urine 200 Pekerja

BNN Cilacap dan SBI Tes Urine 200 Pekerja

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Buka Pesta Siaga Tahun 2024 Kwartir Cabang 1101, Ini Pesan Pj Bupati Cilacap

Buka Pesta Siaga Tahun 2024 Kwartir Cabang 1101, Ini Pesan Pj Bupati Cilacap

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Close Ads X