Pemudik Masuk Jateng, Begini Skenario Urai Kemacetan di Exit Tol Pejagan

infojateng.id - 6 April 2024
Pemudik Masuk Jateng, Begini Skenario Urai Kemacetan di Exit Tol Pejagan
Dok Humas Jateng-Petugas kepolisian mulai menyiapkan skenario mengantisipasi kemacetan kendaraan pemudik, di Exit Tol Pejagan Brebes. - (infojateng.id)
|
Editor

Brebes, Infojateng.id – Gelombang pemudik dari Jabotabek maupun Jawa Barat mulai masuk Jawa Tengah pada Jumat (5/4/2024) sore.

Petugas kepolisian mulai menyiapkan skenario mengantisipasi kemacetan kendaraan pemudik, di Exit Tol Pejagan Brebes.

“Beberapa skenario telah disiapkan Polres Brebes, untuk mengantisipasi kemacetan kendaraan di Exit Tol Pejagan,” ujar Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah, Sumarno, di sela tinjauan di Exit Tol Pejagan, Jumat (5/4/2024).

Sumarno menjelaskan, pintu Tol Pejagan merupakan salah satu titik rawan yang diantisipasi. Pasalnya, pemudik yang keluar di daerah tersebut sebagian besar tujuan Banyumas, Cilacap, Kebumen, dan sekitarnya.

“Kalau di exit Tol Pejagan terjadi penumpukan kendaraan, maka akan ditutup dahulu, kemudian dilepas ke arah Slawi atau Pemalang,” jelasnya.

Selain diarahkan ke Slawi dan Pemalang, untuk kendaraan yang sudah keluar dari Tol Pejagan, maka jalur bukan tol menuju Banyumas dan Bumiayu, juga akan dilakukan rekayasa lalu lintas.

Salah satunya menerapkan sistem satu arah (one way), dari Exit Tol Pejagan hingga Bumiayu Kabupaten Brebes.

Selain itu, imbuh Sumarno, waktu tempel kartu elektronik di pintu masuk atau keluar jalan tol pun jadi perhatian.

Sebab, biasanya durasi tap kartu e-toll cukup memakan waktu, hingga menimbulkan antrean di pintu tol.

“Ini juga sudah disiapkan mobile taping. Sehingga selain mengantre, ada petugas taping keliling, sehingga bisa langsung jalan,” beber sekda.

Sumarno mengimbau, pemudik dengan kendaraan pribadi harus sudah cek kondisi kendaraan maupun saldo e-toll.

“Jangan sampai ketika di pintu tol kehabisan saldo e-toll, sehingga bias mengganggu kelancaran arus mudik,” tuturnya.

Kapolres Brebes, AKBP Guntur Muhammad Tariq menambahkan, sekitar pukul 11.00 WIB hari ini, pemudik dari Jabotabek sudah masuk Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), sehingga Jumat siang atau sore gelombang pemudik sudah masuk Brebes Jateng.

Untuk mengantisipasi penumpukan kendaraan di Exit Tol Pejagan, kata dia, pihaknya sudah koordinasi dengan Ditlantas Polda Jateng.

Apabila di daerah Kecamatan Larangan, Songgom, dan Margasari terjadi kepadatan dan kemacetan lalu lintas, maka akan diarahkan masuk Slawi Kabupaten Tegal.

“Nanti dari Slawi dibuang ke Balapulang, kemudian diarahkan Ajibarang, tidak ada masalah. Kami dorong semua satu arah, nanti malam kita juga akan lakukan rekayasa lalu lntas satu arah, di beberapa jalur arah Slawi dan sekitarnya,” jelas Guntur. (eko/redaksi)

 

Sumber: Humas Jateng




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Pelatih Pink Spider Bersyukur Hyundai Dikalahkan Red Spark, Ini Alasannya

Pelatih Pink Spider Bersyukur Hyundai Dikalahkan Red Spark, Ini Alasannya

Olahraga
Lubang di Jalan Pantura Makan Korban, Pemkab Batang Desak BBPJN Segera Perbaiki

Lubang di Jalan Pantura Makan Korban, Pemkab Batang Desak BBPJN Segera Perbaiki

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Piala FA: Prediksi Brighton Vs Chelsea, The Blues Diunggulkan

Piala FA: Prediksi Brighton Vs Chelsea, The Blues Diunggulkan

Info Jateng   Olahraga
Diskusi Bersama Pejabat Pemerintahan di Jepara, Ini Ajakan Wakil Ketua KPK

Diskusi Bersama Pejabat Pemerintahan di Jepara, Ini Ajakan Wakil Ketua KPK

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Dinpermades Rembang Ingatkan Akun CMS Desa Tidak Dikuasai Satu Orang

Dinpermades Rembang Ingatkan Akun CMS Desa Tidak Dikuasai Satu Orang

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
881 Puskesmas di Jateng Siap Layani Pemeriksaan Kesehatan Gratis Serentak Pekan Depan

881 Puskesmas di Jateng Siap Layani Pemeriksaan Kesehatan Gratis Serentak Pekan Depan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Kesehatan
Rawan Hidrometeorologi, Ombudsman Jateng Pantau Rumah Pompa Kali Tenggang

Rawan Hidrometeorologi, Ombudsman Jateng Pantau Rumah Pompa Kali Tenggang

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
DPRD Usulkan Pelantikan Gubernur-Wakil Gubernur Jateng Terpilih, Nana Apresiasi Lancarnya Pilkada

DPRD Usulkan Pelantikan Gubernur-Wakil Gubernur Jateng Terpilih, Nana Apresiasi Lancarnya Pilkada

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
DPRD Jateng Setujui Raperda Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Kecil

DPRD Jateng Setujui Raperda Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Kecil

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Kembangkan Sektor Pariwisata, Sekda Jateng Apresiasi Kontribusi Aktif Mangkunegara X

Kembangkan Sektor Pariwisata, Sekda Jateng Apresiasi Kontribusi Aktif Mangkunegara X

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Seni & Budaya
Bukan Masyarakat Miskin, Sumarno Larang ASN Gunakan Elpiji 3 Kg

Bukan Masyarakat Miskin, Sumarno Larang ASN Gunakan Elpiji 3 Kg

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Resmi Ditutup, Peserta Berharap Kejuaraan Voli Piala Gubernur Jateng Jadi Agenda Tahunan

Resmi Ditutup, Peserta Berharap Kejuaraan Voli Piala Gubernur Jateng Jadi Agenda Tahunan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Olahraga
Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat, Pemprov Jateng Terus Upayakan Iklim Usaha yang Kondusif 

Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat, Pemprov Jateng Terus Upayakan Iklim Usaha yang Kondusif 

Ekonomi   Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Pj Gubernur Jateng Salurkan Bantuan Penanganan Banjir Kudus Senilai Rp382 Juta

Pj Gubernur Jateng Salurkan Bantuan Penanganan Banjir Kudus Senilai Rp382 Juta

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Unik, Jateng Bawa Kerajinan Berbahan Sampah Pasar pada Inacraft 2025 

Unik, Jateng Bawa Kerajinan Berbahan Sampah Pasar pada Inacraft 2025 

Ekonomi   Info Jateng   Laporan Khusus
Pantau Kelangkaan LPG 3 Kg, Ombudsman Jateng Dapati Keluhan Warga

Pantau Kelangkaan LPG 3 Kg, Ombudsman Jateng Dapati Keluhan Warga

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Beredar Video Syur Berdurasi 1 Menit 14 Mirip Dirinya, Bulan Sutena: Itu Lho AI

Beredar Video Syur Berdurasi 1 Menit 14 Mirip Dirinya, Bulan Sutena: Itu Lho AI

Info Jateng
Baznas Sukoharjo Salurkan Bantuan Rp401Juta Lewat Lima Program Unggulan

Baznas Sukoharjo Salurkan Bantuan Rp401Juta Lewat Lima Program Unggulan

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Klasemen Liga Voli Korea Usai Red Spark Kalahkan Hyundai Hillstate

Klasemen Liga Voli Korea Usai Red Spark Kalahkan Hyundai Hillstate

Olahraga
Ribuat Atlet dari Penjuru Nusantara Ikuti Kejuaraan Karate Piala Kemenpora RI

Ribuat Atlet dari Penjuru Nusantara Ikuti Kejuaraan Karate Piala Kemenpora RI

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Close Ads X