Penggemar Mobil Klasik di Jepara Dukung Kapolda Jateng Maju Pilgub 2024

infojateng.id - 24 April 2024
Penggemar Mobil Klasik di Jepara Dukung Kapolda Jateng Maju Pilgub 2024
Ketua Toyota Land Cruiser Jepara Community (LCJC), Ansori mendukung Kapolda Jateng menjadi Gubernur Jawa Tengah Periode 2024-2029. - (infojateng.id)
|
Editor

Jepara, Infojateng.id – Nama Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Luthfi santer didukung dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jateng 2024.

Irjen Pol Ahmad Luthfi dinilai telah sukses membawa Jawa Tengah sebagai salah satu daerah yang aman dan kondusif selama menjabat sebagai Kapolda.

Kali ini dukungan muncul dari Ansori selaku ketua Toyota Land Cruiser Jepara Community (LCJC). Ia berharap Kapolda Jateng itu menjadi Gubernur Jawa Tengah Periode 2024-2029.

“Selama mengabdikan diri sebagai Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi kurang lebih empat tahun, beliau tahu persis situasi secara umum masyarakat Jawa Tengah sehingga memberikan dampak berupa keamanan dan kenyamanan serta kondusifitas bagi masyarakat Jawa Tengah,” ujar Ansori saat ditemui di Jepara, Senin (22/4/2024).

Ansori menilai kemunculan nama Achmad Luthfi ini menjadi harapan baru. Kapolda Jateng ini tidak diragukan lagi dalam menjalankan roda pemerintahan.

Terbukti selama kurang lebih empat tahun memimpin Polda Jawa Tengah.

Tokoh masyarakat Jepara itu menilai, melalui tangan dinginnya, membuat kondisi Jawa Tengah selalu kondusif, aman dan terkendali.

“Menurut kami Pak Luthfi sangat berkompeten untuk menjadi Gubernur dan menjadikan Jawa Tengah lebih maju dalam segala bidang,” jelasnya.

Untuk diketahui, sebelum menjabat sebagai Kapolda Jateng, Ahmad Luthfi pernah menduduki jabatan strategis di Kepolisian Jawa Tengah.

Tahun 2010, dirinya pernah menjadi Kapolres Batang, lalu menjadi Wadir Intelkam Polda Jateng selama satu tahun.

Kemudian Ahmad Luthfi dipercaya menjadi Wakapolresta Solo, kemudian tahun 2015 diangkat menjadi Kapolresta Solo.

Lahir pada 22 November 1966, Irjen Pol. Ahmad Luthfi juga menempuh pendidikan tinggi di Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas) hingga akhirnya memiliki keahlian dan pengalaman di bidang intelijen keamanan.

Diketahui pula, Irjen Pol Ahmad Luthfi akan memasuki masa pensiun dari dinas kepolisian tahun 2024 ini.

Mendekati Pilkada 2024, banyak dukungan bermunculan agar Irjen Ahmad Luthfi maju sebagai Gubernur Jateng setelah pensiun dari kepolisian. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Kedapatan Pesta Miras, ABG di Jepara Digerebek Tim Patroli Siraju

Kedapatan Pesta Miras, ABG di Jepara Digerebek Tim Patroli Siraju

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Final Thomas Cup 2024 Indonesia Vs China: Fajar / Rian Menyerah, Akui Kecerdikan Lawan Ubah Ritme Permainan

Final Thomas Cup 2024 Indonesia Vs China: Fajar / Rian Menyerah, Akui Kecerdikan Lawan Ubah Ritme Permainan

Info Jateng   Olahraga
Piala Thomas 2024: Sering Nyangkut dan Out, Anthony Ginting Kandas dari Shi Yuqi

Piala Thomas 2024: Sering Nyangkut dan Out, Anthony Ginting Kandas dari Shi Yuqi

Info Jateng   Olahraga
524 Atlet Akan Berlaga di Ajang Pra Popda Banyumas 2024 di Cilacap

524 Atlet Akan Berlaga di Ajang Pra Popda Banyumas 2024 di Cilacap

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Olahraga
Wujud Solidaritas Polri dan Masyarakat, Trabas Kamtibmas Jadi Ajang Reunian

Wujud Solidaritas Polri dan Masyarakat, Trabas Kamtibmas Jadi Ajang Reunian

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
PKBM Annisa Cilacap Lepas 142 Peserta Didik Kesetaraan

PKBM Annisa Cilacap Lepas 142 Peserta Didik Kesetaraan

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Pendidikan
Jangan Lewatkan! Ini Jadwal Kick-off Final Thomas Cup 2024: Indonesia Vs China

Jangan Lewatkan! Ini Jadwal Kick-off Final Thomas Cup 2024: Indonesia Vs China

Info Jateng   Olahraga
Takluk di Final Uber Cup 2024, Siti Fadia/Ribka Sugiarto: Lawan Memang Sulit! Sampai ke Final Saja Sudah Bangga

Takluk di Final Uber Cup 2024, Siti Fadia/Ribka Sugiarto: Lawan Memang Sulit! Sampai ke Final Saja Sudah Bangga

Info Jateng   Olahraga
UMKM Deswita Batang Diminta Wajib Daftarkan Produk Halal

UMKM Deswita Batang Diminta Wajib Daftarkan Produk Halal

Laporan Khusus
Kompetisi Renang Tirtasana Cup I Hidupkan Harapan di Batang Timur

Kompetisi Renang Tirtasana Cup I Hidupkan Harapan di Batang Timur

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Olahraga
Keamanan Dinilai Kondusif, Investor Berdatangan ke Jateng Termasuk Produsen Motor Listrik Asal China

Keamanan Dinilai Kondusif, Investor Berdatangan ke Jateng Termasuk Produsen Motor Listrik Asal China

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Investasi
Siapkan Generasi Emas 2045, Pj Gubernur Dorong Pendidikan Agama untuk Pemuda

Siapkan Generasi Emas 2045, Pj Gubernur Dorong Pendidikan Agama untuk Pemuda

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Diikuti Peserta dari Luar Provinsi

Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Diikuti Peserta dari Luar Provinsi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Olahraga
Irjen Ahmad Luthfi Dapat Dukungan dari Pelaku Seniman untuk Masuk Bursa Cagub Jateng

Irjen Ahmad Luthfi Dapat Dukungan dari Pelaku Seniman untuk Masuk Bursa Cagub Jateng

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Diisukan Nyalon Bupati Jepara, Ini Kata Iqbal Bejeu

Diisukan Nyalon Bupati Jepara, Ini Kata Iqbal Bejeu

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Dinas Sosial Sragen Gelar Halalbihalal dengan Seluruh Jejaring Sosial

Dinas Sosial Sragen Gelar Halalbihalal dengan Seluruh Jejaring Sosial

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Pj Bupati Cilacap Lepas 1315 Calhaj ke Tanah Suci

Pj Bupati Cilacap Lepas 1315 Calhaj ke Tanah Suci

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
KPU Blora Tetapkan Perolehan Kursi Parpol dan Caleg Terpilih Pemilu 2024

KPU Blora Tetapkan Perolehan Kursi Parpol dan Caleg Terpilih Pemilu 2024

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Politik
Dapatkan Bantuan Hukum Gratis, LBH L&J Inisiatif Sosialisasi Tahanan Lapas Batang

Dapatkan Bantuan Hukum Gratis, LBH L&J Inisiatif Sosialisasi Tahanan Lapas Batang

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
P5 SMKN 1 Batang Tekankan Edukasi K3

P5 SMKN 1 Batang Tekankan Edukasi K3

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pendidikan
Close Ads X